Sukses

Parenting

10 Sayuran Terbaik dan Sehat untuk Ibu Hamil

ringkasan

  • Saat hamil membutuhkan asupan nutrisi dan vitamin yang seimbang
  • Menu wajib untuk ibu hamil adalah sayuran

Fimela.com, Jakarta Selama kehamilan, Mom membutuhkan asupan nutrisi dan vitamin yang seimbang. Mom juga perlu mengonsumsi berbagai makanan yang kaya akan manfaat dan sehat buat diri sendiri maupun bayi di kandungan.

Melansir dari laman parenting.com, ibu hamil juga harus mengomsumsi sayuran sehat setiap harinya. Sayuran tak boleh terlewat dari menu makanan sehari-hari.

Ada beberapa sayuran terbaik dan sehat untuk ibu hamil. Apa saja sayur tersebut?

Sayuran Terbaik untuk Ibu Hamil

Bayam

Sayur pertama ada bayam. Bayam mengandung asam folat dan zat besi yang sangat baik buat mom serta bayi. Sayur bayam juga memiliki rasa lezat. Bening bayam, keripik bayam atau bayam rebus adalah menu terbaik untuk ibu hamil.

Brokoli

Sayur kedua ada brokoli. Sayuran ini mengandung kalsium, beta karoten, indoles, isotiosianat dan senyawa yang bisa mencegah risiko kanker. Brokoli juga memiliki rasa enak yang khas. Agar brokoli lebih sehat, rendam dulu brokoli dengan air garam sebelum dimasak agar bakteri dan kumannya mati.

Paprika

Sayur selanjutnya ada paprika. Konsumsi paprika merah, kuning atau hijau selama kehamilan. Paprika kaya akan zat besi, vitamin C dan nutrisi lainnya yang baik buat tumbuh kembang bayi di kandungan.

Bit

Sayur bit juga menjadi sayuran yang sangat baik buat ibu hamil. Bit kaya akan asam folat, zat besi dan vitamin C. Bit adalah makanan yang melancarkan sistem pencernaan.

Buncis

Buncis mengandung vitamin K, protein dan serat yang baik untuk ibu hamil. Buncis juga merupakan sayuran yang bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat nan menggugah selera.

Sayuran Terbaik untuk Ibu Hamil

Wortel

Sayuran selanjutnya yang baik untuk ibu hamil adalah wortel. Kandungan nutrisi seperti vitamin A pada wortel begitu baik untuk tumbuh kembang janin di kandungan.

Terong Ungu

Terong ungu bisa menjadi asupan nutrisi terbaik buat ibu hamil. Terong ungu mengandung nutrisi dan gizi yang mengesankan buat ibu hamil. Ada banyak masakan lezat yang bisa dibuat dengan bahan utama terong ungu.

Daun Katuk

Daun katuk juga menjadi sayuran terbaik untuk ibu hami. Selain sangat bergizi dan bernutrisi, daun katuk bisa menjadi pelancar ASI alami setelah melahirkan nantinya.

Daun Kelor

Sayur terakhir ada daun kelor. Sayuran ini mengandung berbagai nutrisi dan vitamin terbaik. Sayur daun kelor juga bisa menangkal risiko kanker atau penyakit mematikan di tubuh.

Tomat

Konsumsi tomat selama kehamilan karena tomat mengandung berbagai nutrisi dan vitamin yang baik buat ibu serta janin di kandungan.

Itulah beberapa sayuran terbaik dan lezat untuk ibu hamil. Sukai sayuran ini dan miliki kehidupan yang lebih sehat. Semoga informasi ini bermanfaat.

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading