Fimela.com, Jakarta Setelah memiliki bayi, jam biologis pun sudah pasti akan berubah drastis. Di tengah malam bayi akan sering bangun karena lapar atau mungkin tak nyaman dengan popoknya yang sudah penuh. Ibu pun harus bangun dan menenangkan si kecil. Kurang tidur sudah pasti jadi makanan sehari-hari.
Well, tubuh yang segar dan bugar akan mendukung aktivitas ibu. Karena itu meski kurang tidur, ibu harus tetap segar. Berikut ada tips untuk mengatasi kurang tidur karena jam biologis yang berubah.
- Yang pertama adalah buat jadwal bergantian dengan suami untuk merawat si kecil. Bicarakan dengan pasangan masalah pembagian waktu untuk merawat bayi secara bergantian. Ini akan membantumu dan suami sama-sama memiliki waktu istirahat yang cukup.
- Manfaatkan waktu sebaik mungkin dan kurangi melakukan hal-hal yang kurang penting. Saat istirahat, hindari bermain ponsel secara berlebihan atau melakukan kegiatan yang membuatmu merasa lelah. Utamakan untuk istirahat dan mengganti waktu tidur yang kurang.
- Jam tidur bayi jelas masih berantakan. Ibu bisa pelan-pelan melatih bayi untuk berdaptasi dengan waktu tidur yang normal. Caranya adalah dengan membiasakan bayi makan, bangun, mandi di jam yang sama.
- Selain itu, ibu juga disarankan untuk menjemur bayi di pagi hari supaya jam biologis tubuhnya menyesuaikan kapan waktu tidur dan bangun.
- Yang terpenting ibu wajib menjaga asupan nutrisi yang sehat. Makan makanan yang memiliki gizi seimbang. Buah dan sayur serta air putih yang banyak akan membantu tubuh ibu agar selalu bugar.
Semoga informasi ini menginspirasi ya.