Sukses

Parenting

Pilih Bagian Ekor Ikan untuk Anak saat Membeli Ikan

Ikan memang sudah sangat terkenal akan kandungan-kandungannya yang melimpah dan sangat bermanfaat bagi tubuh. Ladies tentunya sudah banyak mendengar tentang keistimewaan ikan dari segi cita rasa dan kandungannya.

Umumnya ikan mengandung zat-zat yang sangat bermanfaat, seperti protein, kalsium, fosfor, vitamin, dan masih banyak lagi. Kandungan-kandungan tersebut sangatlah bermanfaat bagi pertumbuhan anak. Ladies tentunya ingin memenuhi kebutuhan gizi si kecil bukan untuk membantu pertumbuhannya.

Ikan memang salah satu bahan makanan yang sangat baik diberikan bagi buah hati Ladies. Namun, saat membeli ikan yang akan Ladies masak untuk si kecil di rumah tidak boleh sembarangan.

Seperti yang dilnsir dalam laman www.okefood.com bahwa sebaiknya Ladies memilih bagian ekor untuk si kecil saat membeli ikan yang akan dimasak di rumah.

Hal tersebut dikarenakan daging yang ada pada bagian ekor ikan lebih ramping jika dibandingkan dengan bagian lainnya. Selain itu juga daging yang ada pada bagian ekor tersebut tanpa tulang. Jadi, Ladies tidak perlu khawatir tulang ikan akan menusuk si kecil saat dimakan.

Itulah mengapa sebaiknya Ladies memilih bagian ekor ikan untuk buah hati saat membelinya. Namun, Ladies tidak harus membeli bagian ekor saja. Ladies dapat membeli ikan dalam keadaan utuh dan memotongnya menjadi tiga bagian (kepala, badan, ekor). Kemudian Ladies bias menyisihkan bagian ekor untuk dikonsumsi buah hati Ladies. Semga bermanfaat Ladies.


Oleh: Azizah Fadhilah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading