Sukses

Parenting

Grogi saat Akad Nikah Islam berlangsung? Ini Solusinya!

Grogi atau tegang kala menghadapi akad nikah merupakan sesuatu yang banyak dialami oleh beberapa pasangan. Banyak yang mengalami kejadian tak terlupakan pada hari bahagia tersebut, mulai dari insiden yang membuat para saksi yang hadir meneteskan air mata bahagia, hingga insiden yang membuat para saksi yang hadir tertawa.

Ladies, apakah Anda tahu? Salah satu hal yang menjadi momok bagi mempelai pria adalah kelancaran pelafalan ijab qabul dalam akad nikah Islam. Dilansir dari perempuan.com, banyak yang memandang bahwa kelancaran pelafalan ijab qabul akan berimbas pada kelancaran hubungan kedua pengantin. Oleh karena itu, sebaiknya Ladies meminta pasangan untuk benar-benar menghafal kalimat ijab qabulnya agar tidak bingung kala mengucap kalimat sakral tersebut.

Hal lainnya yang perlu diperhatikan demi kelancaran akad nikah adalah porsi istirahat kita. Tak jarang karena kurang istirahat, pelafalan ijab qabul yang semestinya bisa dijalani dengan lancar malah berujung pada tawa karena kurangnya konsentrasi. Anda tentunya ingin proses akad nikah berlangsung secara lancer tanpa harus mengulang, kan?

Selain itu, jangan lupa pula untuk meminta dampingan ibu atau teman terdekat agar kita bisa lebih tenang menghadapi hari bahagia tersebut. Ladies, kehadiran sosok ibu atau teman baik ternyata akan membantu kita mengurangi ketegangan saat menghadi akad nikah, lho!

Menurut hadisukirno.com, beberapa hal lain yang harus dilakukan menjelang akad nikah adalah datang lebih awal, minum air putih, dan mendengarkan musik. Ketiga hal tersebut dipercaya dapat mengurangi kegugupan menjelang akad nikah lho, Ladies.

Jadi, perlu diingat untuk selalu mempersiapkan diri terlebih dahulu agar akad nikah kita bisa dilalui tanpa masalah apapun. Semoga berhasil, Ladies!

Oleh : Clara Marhaendra Wijaya

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading