Sukses

Parenting

Cara Islam Memperlakukan Anda Ketika Bercinta Dengan Pasangan (1)

Tidak selamanya pembahasan dunia seks menjadi topik yang tabu untuk diperbincangkan. Hanya saja, tempat, situasi, dan waktu saja yang patut diperhatikan. Sebagai manusia biasa, nafsu memang fitrah yang tidak bisa dihilangkan, menurut perspektif Islam. Apalagi kalau dalam berhubungan intim, tidak akan timbul gairah bila tiada nafsu.

Dilansir oleh aisasholikha.wordpress.com, dalam Islam pelajaran seks atau lebih tepatnya tentang adab dalam berumah tangga memang ada dan dicontohkan oleh Rasulullah SAW dalam hadis-hadisnya. Dalam Al Qur’an pun juga sudah jelas tertera dalam QS Al Baqarah : 233 yang berbunyi:
“istri-istrimu adalah ladangmu, maka datangilah ladangmu itu dari mana saja kamu inginkan”.

Ini memberikan informasi yang membahas terkait dengan posisi apa saja yang bisa anda gunakan ketika sedang bercinta dengan pasangan. Mungkin dari posisi-posisi anda ketahui saat ini hampir semuanya dibenarkan. Satu gaya dalam bercinta yang tidak diperbolehkan adalah anal sex.

Terdapat dalam hadis Rasulullah SAW yang telah disabdakanya, ”Tidak apa-apa melakukan senggama dari arah belakang istri, apabila senggama itu tertuju hanya pada satu lubang."

Satu lubang di sini tidak lain adalah Ms V, Ladies. Jika yang dimaksud adalah lubang dubur, ini tentu saja tidak sesuai dengan fungsinya. Dubur adalah lubang di mana anda membuang kotoran sendiri sedangkan Ms V adalah ladang di mana anda bisa menanamkan benih (sperma) di dalam rahimnya.

Sekaligus, dilansir oleh salafytobat.wordpress.com hadis tersebut merupakan panjang tangan dari firman Allah SWT dalam surat Al Baqoroh ayat 223.

 

Oleh: Afif Mukminin

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading