Sukses

Parenting

Ayan saat Demam pada Anak

Bunda, Anda pasti pernah mendengar cerita tentang anak rekan, sahabat, tetangga, atau siapapun yang pernah terserang demam pada anak hingga tubuhnya mengejang secara tiba-tiba. Cerita tersebut bukan cerita bohong loh Bun, karena memang saking tingginya suhu tubuhnya hingga menjadikannya kejang semacam ayan.

Secara medis, dijelaskan bahwa ayan memang salah satu dampak bahayanya demam pada anak. Saat ayan tersebut terjadi dalam waktu yang cukup lama hingga lebih dari 10 menit, persediaan oksigen ke otak sehingga bisa dampak buruknya seketika terletak di otak.

Seperti langsiran laman learningherbs.com, demam pada anak bisa mulai berbahaya ketika temperaturnya sudah melampaui 104 derajat F. Juga sebaiknya Anda kenali gejala lainnya, seperti anak Anda yang tiba-tiba menjadi bingung hingga pingsan, karena hal tersebut menandakan adanya insiden di dalam otaknya.

Selain tanda-tanda untuk ayan Bunda, Anda juga perlu mewaspadai ketika ada yang aneh dengan demam anak Anda. Contohnya adalah ketika tubuhnya hanya panas di satu sisi tubuhnya saja, sedangkan sisi lainnya dingin.

Nah Bunda, jika gejala tersebut muncul saat anak Anda demam, segera pergi ke dokter, ya. Akan tetapi Bun, usahakan untuk tidak menanyakan obat yang cocok untuk anak Anda, sebaliknya tanyakan penyakit apa yang menyebabkannya demam tinggi.

Dengan demikian, Anda akan mempunyai catatan tentang kesehatan anak Anda sehingga jika ia demam lagi, Anda akan tahu penyebabnya. Oleh sebab itu Bunda, segera sediakan termometer di rumah untuk bisa melakukan tindakan cepat pada anak.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading