Sukses

Parenting

Jangan Sampai Salah Langkah Sebelum Menggunakan KB Spiral

Sudah banyak informasi seputar KB spiral yang menjelaskan tentang definisi dan deskripsi dari alat kontrasepsi tersebut. Informasi tersebut diharapkan akan tiba pada Anda dan bisa diterima sehingga bisa menjadikannya panduan bagi Anda yang mungkin belum mengetahui banyak tentang KB spiral. Info-info pentingnya meliputi kelebihan dan kekurangan KB spiral.

Akan tetapi Ladies, karena fokus pada kelebihan dan kekurangan, sebagian wanita mengabaikan kenyataan atau kondisi tubuh atau fisiknya sendiri. Padahal terdapat beberapa ketentuan bagi wanita yang ingin aman dalam menggunakan KB spiral hingga waktu pakainya usai.

Para tim medis pun pasti telah dengan tanggap mengetahuinya Ladies, namun jangan sampai niatan Anda untuk menggunakan KB spiral membuat Anda menutupi kenyataan, ya. Contohnya saja seperti langsiran laman patient.co.uk, seorang wanita yang memiliki infeksi pada pelvis, menstruasi yang tidak teratur, atau baru terbukti hamil.

Tidak semua dokter akan melakukan pemeriksaan secara menyeluruh pada diri Anda, Ladies. Ada dokter yang akan memercayai Anda sepenuhnya sehingga ia hanya akan menanyakan pertanyaan-pertanyaan terkait kesehatan Anda. Nah Ladies, pada akhirnya jawaban dan kenyataannya hanyalah Anda yang mengetahuinya.

Oleh karena itu Ladies, jangan sampai salah menjawab sebelum dokter memasangkan KB spiral pada Anda. Dengan jujur menjawab apa adanya, Anda telah menolong diri sendiri dari hal yang mungkin berbahaya bagi Anda.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading