Melahirkan dengan cara operasi Caesar dewasa ini telah banyak dipilih para ibu dengan alasan yang bermacam-macam. Selain banyak yang menganggap melahirkan dengan operasi lebih aman dan nyaman, beberapa mungkin belum mengetahui kemungkinan munculnya infeksi pada pasca melahirkan.
Nah Bunda, sebagai wanita yang peduli terhadap buah hati dan tubuhnya sendiri, info berikut akan sangat bermanfaat bagi Anda karena akan membahas tentang cara untuk melakukan perawatan di rumah pasca operasi Caesar. Oleh karena itu, Anda bisa mulai untuk tidak terlalu bergantung melulu pada tenaga medis di rumah sakit, cukup di rumah saja, Bun.
Seperti langsiran dari laman emedicinehealth.com berikut, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Siapkan peralatan untuk mencatat ya, Bun.
Advertisement
Biasanya seorang ibu yang baru melakukan operasi Caesar akan sementara dirawat di rumah sakit antara 2-4 hari, jika tidak timbul komplikasi setelah operasi. Namun, jika terjadi, maka mau tidak mau ibu tersebut harus bertahan lebih lama di rumah sakit untuk menjalani perawatan.
Nah, jika Anda termasuk yang normal atau yang tidak memiliki komplikasi apapun setelah operasi, maka yang harus diperhatikan adalah luka bekas operasinya. Tentu Anda tidak perlu menunggu hingga luka tersebut benar-benar kering di rumah sakit, sebab Anda bisa melakukannya sendiri.
Caranya adalah dengan membersihkannya menggunakan air. Eits, jangan asal menyiramnya Bun. Usahakan Anda menggunakan kain yang bersih dan membasahinya dengan air yang bersih pula sehingga tidak ada bakteri berbahaya yang nyangkut di luka Anda.
Setelah yakin bersih, biarkan bekas bedahnya terkena angin agar ia tidak terlalu lembab sehingga semakin beresiko infeksi. Dengan rutin membersihkan dan mengeringkannya, luka Anda akan cepat sembuh, kok.
Oleh: Kamilah
(vem/ver)