Berbicara tentang efek samping KB tidak akan ada habisnya, Ladies karena tiap alat KB pastinya memiliki efek pada tubuh anda, entah itu efek yang positif ataupun yang negatif. Namun, dalam pembicaraan tentang efek samping sesuatu, yang menjadi pusat perhatian pastinya adalah efek samping yang buruk.
Hal ini jugalah yang terjadi ketika anda membicarakan tentang efek samping pil KB. Topik yang muncul adalah rasa pusing, payudara yang terasa lembut dan sakit kepala yang diakibatkan oleh pil KB tersebut. Ketiganya merupakan efek samping pil KB seperti yang disebutkan dalam laman health.com.
Jika anda merasakan ketiga efek samping tersebut, anda tidak perlu terlalu khawatir, Moms. Hal ini dikarenakan memang ketiga efek samping tersebut biasa muncul pada para wanita yang mengkonsumsi pil KB ini. Cara mengatasi ketiga efek samping pil KB ini pun tidak sulit. Efek samping-efek samping ini bahkan akan hilang dengan sendirinya setelah tubuh anda mulai terbiasa dengan kandungan yang ada di dalam pil KB anda tersebut.
Advertisement
Namun, jika hal tersebut tidak terjadi, anda bisa melakukan cara lain untuk mengatasinya. Cara paling mudah yang biasa anda lakukan adalah dengan mengganti merk pil KB anda atau mengganti alat KB anda dengan akat KB yang lain. Dengan begitu, anda tidak akan merasakan ketiga efek samping ini.
Oleh : Meilia Hardianti
(vem/ver)