Bercinta merupakan salah satu hal yang paling penting dalam sebuah hubungan suami istri. Tanpa bercinta, hubungan yang satu ini pastilah terasa sangat hampa dan menjadi sarana pemenuhan kewajiban saja. Agar anda bisa bercinta dengan sangat nikmat, anda perlu libido yang cukup untuk melakukannya. Namun, apa yang terjadi jika libido tersebut turun akibat dari efek samping KB, Ladies?
Dilansir dalam laman online health.com, memang benar, Moms bahwa salah satu dari efek samping KB adalah menurunnya rasa ingin bercinta anda. Hal ini tentu akan bisa menjadi satu ancaman dalam rumah tangga anda. Jika anda merasakan hal tersebut setelah anda mengkonsumsi pil KB, anda harus segera mencari jalan keluarnya.
Salah satu jalan keluar yang bisa anda lakukan adalah dengan mengubah pil KB yang anda konsumsi. Mengubah pil KB yang dimaksud di sini adalah dengan mencari pil KB lain yang mengandung lebih banyak hormon androgen atau yang biasa dikenal dengan hormon yang mirip dengan hormon testosteron yang banyak dimiliki oleh para lelaki.
Advertisement
Jika hal ini tidak juga mampu menghilangkan efek berkurangnya libido anda, anda mungkin bisa mencoba mencari cara yang lain. Cara lain yang bisa anda coba adalah dengan mengobah alat KB anda. Anda yang semula mengkonsumsi pil KB bisa mengubah cara ini menjadi suntik KB atau IUD atau spiral dan masih banyak lagi pilihan yang lain.
Oleh : Meilia Hardianti
(vem/ver)