Wah Bunda, waktu terasa berlalu dengan cepat ya. Memasuki usia kandungan minggu ke-40 ini Bunda pasti banyak mengalami kelelahan.
Untuk mengembalikan tenaga yang tekuras karena aktivitas seharian, perbanyak minum air putih dan konsumsi protein juga karbohidrat ya Bunda.
Mungkin Bunda dan suami sudah sibuk mempersiapkan berbagai macam perlengkapan bayi dan segala macamnya. Namun asupan gizi harus tetap dijaga.
Advertisement
Makanya, Bunda wajib memastikan bahwa apapun yang dikonsumsi, semuanya bertujuan meningkatkan asupan gizi dan kalori seperti memperbanyak sereal, kentang, mentega, susu, telur, alpukat, dan minyak nabati.
Salah satu cara yang mudah untuk memnuhi kebutuhan gizi adalah mencampur beberapa bahan kaya nutrisi. Seperti disarankan laman babycentre.co.uk, menu makan malam bisa berupa steak dengan kentang dan orak arik telur serta brokoli untuk menambah tenaga Bunda.
Setelah makan malam, Bunda juga bisa menambahkan menu salad buah beberapa jam kemudian agar tetap segar. dan siap kapanpun si kecil memberi tanda untuk lahir.
Selain menambah asupan nutrisi untuk Bunda sendiri dan si kecil di dalam perut, Bunda juga perlu banyak istirahat dan mempersiapkan diri jika sewaktu-waktu terjadi kontraksi ya.
Wah, senangnya bakal menimang si kecil beberapa hari lagi. Selamat ya Bun!
Oleh : Anindya Febi
(vem/rsk)