Sukses

Parenting

Keseimbangan Tubuh Terganggu, Berjalan Terhuyung

Memasuki minggu terakhir di bulan kelima kehamilan, Bunda makin semangat mempersiapkan segala kebutuhan baby ya. Pergi ke toko bayi jadi pengalaman seru yang tidak ingin dilewatkan begitu saja.

Meski semangat menyediakan kebutuhan si baby memang sedang menggebu – gebu, tapi hal itu tampaknya tidak diikuti kemampuan tubuh Bunda. Di minggu ini ibu hamil biasanya merasa kehilangan keseimbangan tubuh mereka, bahkan tidak jarang akan berjalan terhuyung.

Dijelaskan oleh situs abbottmama.co.id bahwa hal itu terjadi akibat pengaruh hormon kehamilan. hormon-hormon yang mengendurkan persendian dan ligamen juga bisa membuat sukar untuk bergerak dengan baik.

Hal ini bisa sangat berbahaya bagi ibu yang sedang hamil. Resiko terjatuh bisa terjadi kapan saja, terlebih lagi di tempat yang ramai pengunjung. Oleh karena itu Bun, akan lebih baik jika Bunda selalu membawa seseorang setiap keluar.

Dengan ditemani seseorang, Bunda akan lebih aman. Selain itu jangan terlalu memaksakan diri untuk melakukan sesuatu dalam tempo waktu yang cepat. Bunda harus siap bergerak slow motion nih.

Oleh: Marintan Widi Lestari

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading