Selamat datang minggu ke-18. Selamat tinggal mual dan muntah. Kehamilan di minggu ini jauh terasa lebih mudah dari minggu – minggu sebelumnya. Benar kan Bun?
Alih – alih bosan menghabiskan hari – hari terbaring lemah di atas tempat tidur, di minggu ini Bunda mungkin sudah mulai pergi ke pusat perbelanjaan untuk persiapan kelahiran si kecil. Eit tapi Bunda tetap harus berhati – hati ketika keluar rumah ya. Hal itu karena situs babycenter.com menyebutkan ibu hamil di minggu ke-18 mudah merasa kliyengan.
Kliyengan adalah serangan puyeng yang terjadi secara tiba – tiba. Hal ini biasanya terjadi ketika seseorang mengubah posisi dari duduk ke berdiri tanpa persiapan yang pas. Namun, pada ibu hamil hal ini disebabkan oleh perubahan sistem cardiovascular.
Advertisement
Perubahan signifikan yang terjadi berpengaruh pada aliran darah ibu hamil. Akibatnya, tekanan darah akan semakin menurun menyebabkan sensasi pusing bahkan pingsan timbul.
Untuk mengurangi efek kliyengan yang ditimbulkan, Bunda hanya perlu memperhatikan gerak tubuh. Usahakan untuk tidak mengubah posisi secara tiba – tiba. Selain itu, jika Bunda hendak duduk, lebih baik bertumpulah pada satu sisi badan terlebih dulu.
Oleh: Marintan Widi Lestari
(vem/rsk)