Moms, perkembangan yang terjadi pada janin dari minggu ke minggu patut untuk Moms ketahui. Kenapa?
Bukankah menakjubkan untuk bisa mengetahui bagaimana janin berkembang dari zygote yang berwujud hanya seperti segumpal sel, lalu berubah menjadi embrio, dan akhirnya menjadi janin.
Hingga trimester akhir, tumbuh kembang janin tak akan mungkin jika tidak ada plasenta yang menjembatani Moms dengan kandungan Moms. Khususnya di minggu ke 21, Moms.
Advertisement
Menurut pennmedicine.org, minggu ke 21 adalah saat di mana janin memproduksi sel darah merahnya sendiri. Memang terdengar sebagai berita bagus, tapi sebenarnya tidak, Moms.
Di laman yang sama dituliskan bahwa sel darah merah golongan RH positif dianggap sebagai organisme invasif oleh darah golongan RH negatif. Bayangkan saja, Moms, bagaimana jadinya jika janin memiliki darah dengan golongan darah yang berbeda dari ibunya.
Di situlah guna plasenta, Moms. Selain memberikan oksigen dan asupan nutrisi bagi janin, Palasenta melindungi janin terpapar darah Ibu. Dengan begitu, resiko yang mungkin terjadi karena adanya perbedaan golongan darah bisa dikurangi.
Oleh: Sahirul Taufiqurahman
(vem/rsk)