Sukses

Parenting

Endometrium dan Calon Buah Hati Anda

Kehamilan bisa jadi adalah sebuah berkah yang luar biasa dalam kehidupan pasangan suami istri. Namun, tidak semua ibu menyadari bahwa dalam tubuh mereka sedang tumbuh calon momongan dan buah cintanya bersama sang suami lho, Moms. Faktanya, minggu kedua kehamilan dan pada trimester pertama ini, kebanyakan wanita masih bertanya-tanya apakah mereka benar-benar sedang hamil ataupun mencari tahu bagaimanakah sebenarnya rasanya hamil.

Salah satu petunjuk yang menunjukkan bahwa tubuh anda tengah menjadi tempat calon buah hati anda sedang tumbuh adalah munculnya jaringan baru dalam rahim anda yang bernama endometrium. Endometrium ini akan berkembang dengan cepat dan sebagian besar darah dalam tubuh anda akan terpompa menuju endometrium untuk membantu perkembangan dari calon buah hati anda tersebut lho, Ladies.

Menurut parenting.com, endometrium, yang menjadi cikal bakal dari buah hati anda ini akan menyedot sebagian besar dari pasokan darah dalam tubuh anda, membuat anda merasa lebih cepat lelah dan lemas dari pada biasanya. Maka dari itu, beristirahat, cukup minum air, dan mengkonsumsi makanan sumber zat besi dan mineral lainnya sangat disarankan.

Oleh: Mamor Adi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading