Sukses

Parenting

Atasi Nyeri Bercinta Kala Hamil

Bunda, meskipun tidak ada larangan bercinta selama kandungan Anda sehat, tak jarang banyak wanita yang mengeluhkan nyeri pada panggul atau organ intimnya ketika mencoba melakukan hubungan intim dengan suami. Sebenarnya nyeri ini bisa diatasi lho Bunda, bila kita tahu apa penyebabnya.

Melansir ulang dari, dermnetnz.org, sebenarnya banyak sekali penyebab dispareunia atau nyeri saat berhubungan seks ini. Jika sebelum hamil Anda memang sudah sering merasakannya, maka kemungkinan Anda mengalami kelainan pada organ genital. Contohnya, infeksi saluran kemih, endometriosis, kista ovarium, dan lain-lain, yang harus segera Anda periksakan pada dokter. Namun, jika nyeri ini baru muncul ketika hamil, maka kemungkinan hal tersebut hanya disebabkan oleh perubahan fisik dan hormon yang Bunda alami saat ini. Tapi, kedua hal itu juga mempengaruhi kondisi psikologis Anda, sehingga efeknya pun kembali lagi pada kondisi fisik, seperti keringnya Miss V karena minimnya rangsangan yang Anda rasakan. Wah, jadi seperti lingkaran setan ya Bunda?

Oleh karena itu, seperti saran marchofdimes.com, jika kita tidak bisa memperbaiki perubahan fisik dan hormon yang merupakan bawaan kehamilan, yang bisa Bunda dan suami lakukan adalah memperbaiki kondisi psikologis. Ingat Bunda, perasaan tegang dan takut membuat otot Miss V mengencang ketika menerima penetrasi. Jadi, buang dulu ketakutan Anda tentang menyakiti bayi saat berhubungan intim dan segala pikiran lain yang membuat psikologis Bunda tidak tenang. Kemudian, ciptakan atmosfer yang hangat bersama suami. Diskusikan pula posisi yang naman bagi Anda berdua. Kuncinya Bunda, adalah rileks. Karena pikiran yang rileks dapat mengendurkan syaraf dan otot fisik yang tegang, bukan?

Oleh: Adienda Dewi S.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading