Ladies, sering mendengar istilah ejakulasi dini kan? Ejakulasi dini sebenarnya bukanlah sebuah penyakit, Ladies. Ejakulasi dini merupakan gangguan fungsi seksual pada pria. Ciri-cirinya, sang pria mencapai orgasme lebih dulu dari pada pasangannya. Kalau dibiarkan, hal ini bisa mengganggu fungsi ereksi loh, Ladies.
Dilansir dari besthealthmag.ca, terdapat beberapa faktor penyebab terjadinya ejakulasi dini. Kebanyakan yang terjadi, pria yang mengalami ejakulasi dini mengalami stress berat. Stress ini bisa ditimbulkan baik dari sang istri sendiri maupun dari lingkungan sekitar, seperti pekerjaan dan lingkungan pertemanan.
Pada umumnya, sebagian besar pria pasti pernah melakukan onani. Pada dasarnya, onani itu baik loh, Ladies. Selain untuk mengurangi stress, ejakulasi dini juga dapat membantu meningkatkan aliran darah dalam tubuh.
Advertisement
Onani juga bisa dijadikan sebagai sarana pelatihan pria pengidap ejakulasi dini. Namun, jika dilakukan secara terburu-buru, hal ini justru akan mengarah pada ejakulasi dini pada saat berhubungan dengan pasangan.
Jika dibiarkan terus menerus, ejakulasi dini dapat menghambat hubungan, Ladies. Selain istri merasa tidak terpuaskan, dalam sehari-harinya pasangan tersebut bisa sering bertengkar. Akibatnya, hubungan rumah tangga menjadi tidak harmonis.
Nah Ladies, kenali gejala ejakulasi dini pada pasangan anda. Segera konsultasikan masalah anda kepada dokter bila masalah ini berlangsung lama dan mengganggu keharmonisan hubungan anda.
Oleh: Noka Dara
(vem/rsk)