Fakta-fakta yang disajikan di tiga artikel sebelumnya masih kurang? Jangan khawatir, Ladies. Masih ada lagi fakta-fakta lain dari askamum.co.uk yang sayang untuk Anda lewatkan.
• Bercinta di masa kehamilan akan membuat Anda merasa kurang nyaman dengan penetrasi yang terlalu dalam. Solusinya, miringkan sedikit pinggul Anda dan taruhlah sebuah bantal di bawah Anda sehingga penetrasi tidak terlalu dalam.
• Menurut banyak penelitian, bayi laki-laki memproduksi lebih banyak hormon androgen yang dapat membuat Anda lebih bergairah. Jadi, jika Ladies merasa bahwa libido Anda lebih tinggi saat hamil, maka mungkin saja bayi yang sedang Anda kandung berjenis kelamin laki-laki.
Advertisement
• Bagaimana dengan sex toy? sex toy aman untuk digunakan saat hamil sepanjang alat bantu seks tersebut bersih dan membuat Anda lebih merasa nyaman saat bercinta.
• Ketika Anda merasa gairah sedang menurun karena hormon yang fluktuatif, ada baiknya jika Ladies dan pasangan mencoba kegiatan pijat. Pijat merupakan salah satu cara efektif untuk membuat Anda sexually connected dengan suami tercinta.
• Tahukah Anda Ladies bahwa bercinta dapat meningkat sistem kekebalan tubuh Anda hingga 20 persen saat hamil!
• Menginjak minggu ke 28, tubuh Anda akan mulai meningkatkan fungsi hormon prolaktin (hormon yang memproduksi air susu). Hal ini akan menurunkan gairah bercinta Anda.
Oleh: Pravianti Ayu Mirantiraras
(vem/rsk)