Menjadi seorang orang tua adalah sebuah tugas yang berat dan penuh dengan tanggung jawab. Bila anda sudah memiliki buah hati, tentunya anda sudah tahu bagaimana sulitnya untuk mengendalikan buah hati anda ketika memasuki masa remaja dimana mereka sudah mulai dikendalikan oleh hormon dan perasaan menjadi satu-satunya petunjuk yang mereka ikuti.
Pacaran di masa remaja merupakan sebuah hal yang sudah menjadi tradisi dan tentunya pernah dialami oleh seseorang. Hal semacam ini bukannya tidak perlu diperhatikan lho, Ladies. Banyak remaja yang kehilangan masa depan akibat pacaran yang kebablasan dan mengalami kehamilan di masa dini. Wah, jangan sampai buah hati kita mengalaminya ya, Ladies.
Maka dari itu, meskipun bukan hal yang mudah, ada baiknya kita mencoba mencampurkan diri kita sendiri pada kehidupan mereka, Ladies. Mengetahui model pergaulan yang dilakukan oleh buah hati anda adalah sebuah hal yang perlu dilakukan dan sangatlah penting karena tidak saja membuat anda menjadi sahabat mereka, anda juga menjadi sebuah figur yang bisa menjadi tempat untuknya menceritakan kesehariannya.
Advertisement
Menurut mayoclinic.com, dekat dengan buah hati kita yang memasuki masa remaja adalah sebuah langkah efektif untuk mencegahnya terjerumus dalam dunia remaja yang rentan terhadap masalah-masalah seperti patah hati, seks bebas, dan bahkan kehamilan di usia yang masih dini, yang tentunya bisa menyebabkan masalah besar pada masa depannya yang masih panjang.
Oleh: Mamor Adi
(vem/rsk)