Sukses

Parenting

Seks dan Media – Bagaimana Membantu Buah Hati Anda Memahaminya

Pembicaraan tentang sudah bukanlah sebuah hal yang tabu untuk dibicarakan dalam masyarakat. Akan tetapi, untuk orang tua, memberikan pemahaman tentang seks, cinta, dan perkawinan kerap kali menjadi sebuah masalah karena orang tua kerap kali kesulitan mencari saat yang tepat untuk memberikan informasi tentang topic-topik seperti ini pada buah hatinya.

Namun, pemberitaan, hiburan, dan iklan kerap kali mengandung bahasan ataupun membawa tema seperti seks, perkawinan, perceraian, cinta dan sebagainya. Ketika hal ini menjadi sesuatu yang tidak pernah lepas dari jendela informasi, mencegah buah hati anda untuk mengetahui tentang topik-topik sensitif semacam ini tentunya sulit untuk dilakukan. lalu, apa yang bisa kita lakukan ya, Ladies?

Menurut mayoclinic.com, daripada menyembunyikan apa yang pasti akan diketahui oleh buah hati anda, akan lebih baik bila anda sendiri yang memberi tahu buah hati anda. mungkin untuk beberapa orang langkah ini bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan, namun, bisa jadi yang terbaik lho, Ladies.

Misalnya saja, ketika tayangan yang anda saksikan bersama buah hati anda tiba-tiba memasukkan tema seks atau iklan kondom tiba-tiba muncul. Ketimbang mengganti channel yang hanya akan membuat buah hati anda lebih penasaran, ada baiknya bila anda menjelaskan padanya apa yang barusan dia lihat. Dengan begitu, pemahaman yang diperolehnya akan berasal dari mereka yang sudah dewasa dan memahaminya.

Oleh: Mamor Adi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading