Pengobatan impotensi telah sangat berkembang hingga menunjukkan angka keberhasilan yang cukup signifikan. Nah Ladies, berikut ini akan dibahas salah satu metode populer dalam perawatan impotensi secara non operasi. Metode ini merupakan metode pengobatan dengan menggunakan obat-obatan yang terbukti menyelesaikan masalah impotensi yang disebabkan oleh faktor fisik penderita.
Dengan persetujuan dokter, pria dapat melakukan pengobatan impotensi menggunakan obat-obatan yang dikenal sebagai phosphodiesterase-5 inhibitors (PDE-5), yang meliputi: sildenafil citrate (Viagra®), vardenafil HCl (Levitra®), dan tadalafil (Cialis®)
Menurut urologyhealth.org, obat-obatan ini harus dikonsumsi sebelum memulai aktifitas seksual. Cara kerjanya yaitu dengan memicu sinyal alami tubuh yang memperbaiki dan memperpanjang kemampuan mempertahankan ereksi. Pengobatan ini melemaskan sel-sel otot di penis sehingga darah dapat mengalir lebih lancar dan ereksi akan bertahan lama.
Advertisement
Efek samping obat-obatan ini biasanya tidak terlalu kuat dan intensitasnya berangsur menurun saat obat-obatan ini dikonsumsi secara teratur. Efek samping yang paling umum adalah sakit kepala, hidung tersumbat, dan sakit di otot. Meskipun jarang terjadi, sildenafil dapat membuat pandangan berubah menjadi biru-hijau. Tidak ada efek samping jangka panjang dari penggunaan obat-obatan ini. Akan tetapi, selalu disarankan agar pengguna selau menaati anjuran pemakaian agar hasil yang didapatkan juga maksimal.
Ladies, semoga informasi pengobatan impotensi ini bermanfaat untuk Anda dan pasangan. Namun ingat, jangan sembarangan meminum obat untuk mengatasi impotensi. Sebaiknya hubungi petugas kesehatan agar Anda mengetahui dosis dan cara pemakaian yang tepat untuk hasil yang maksimal.
Oleh: Ayu Liskinasih
(vem/rsk)