Tidak terasa usia kehamilan Bunda menginjak minggu ke-40, mungkin hanya tinggal menghitung hari buah hati Anda tercinta akan lahir ke dunia. Bersyukurlah Anda bisa mengalami minggu ke-40 ini, itu tandanya bayi dalam kandungan Anda benar-benar dalam keadaan siap untuk dilahirkan. Terhindar dari kelahiran prematur.
Di minggu ini, Anda bisa mencoba bertanya pada diri perihal kesiapan Anda menjadi Ibu. Jika ini kehamilan pertama Anda, cobalah untuk bertanya pada orangtua, kakak atau sahabat tentang cara mengurus bayi saat baru dilahirkan. Pelajari cara memandikannya, menggendongnya, dan memakaikannya pakaian.
Menurut pregnant.thebump.com Anda mungkin akan khawatir memikirkan proses yang akan Anda lalui. Namun, tetaplah tenang dan jangan terlalu mencemaskan proses kelahiran kelak. Tetap yakin pada diri Anda bahwa Anda bisa melalui proses persalinan sesuai dengan rencana.
Advertisement
Anda bisa mencoba mendengarkan musik-musik yang lembut untuk dapat menenangkan pikiran. Membaca buku atau majalah meneganai parenting juga bisa Anda jadikan kegiatan menyenangkan untuk mengisi waktu luang saat Anda menunggu kontraksi.
Oleh: Ratna Komala Dewi
(vem/rsk)