Sukses

Parenting

Kok Belum Lahir Juga Sih?

Selamat! Bunda sudah memasuki minggu-40, ini saatnya si kecil keluar loh. Jadi, bunda pasti sudah menyiapkan segala sesuatunya kan. Pastikan perlengkapan bayi sudah siap di tas. Jangan sampai baterai telpon genggam Anda “low” ya, siapa tahu bayi lahir sewaktu-waktu dan Anda perlu telpon ayah secepatnya.

Jika semuanya sudah siap, sekarang waktunya menanti kelahiran, Yay! Tapi, seperti yang dilansir dalam situs thebump.com, menanti kelahiran adalah hal yang bisa membuat Bunda tertekan loh.

Salah satu sahabat Bunda bertanya dalam situs yang sama, adakah yang bisa dilakukan untuk mempercepat persalinan? Namun jawabannya “not really”. Jadi, yang bisa Bunda lakukan hanya menanti dan berdoa agar si kecil sehat.

Namun, melakukan kegiatan seksual, makan makanan yang pedas atau mengepel lantai sering dilakukan untuk mempercepat pecahnya air ketuban. Kegiatan ini mungkin bisa membahayakan bayi dan tidak begitu efektif. Jadi, jangan dicoba Bunda.

Selain itu, cara lain yang lebih berbahaya adalah dengan mengkonsumsi suplemen herbal, memakai teknik stimulasi puting dan minyak jarak. Cara ini dapat menyebabkan kontraksi yang menyakitkan bagi Anda dan dapat berbahaya bagi si kecil.

Jadi, cara yang paling aman adalah dengan rileks, tidur cukup, melakukan hobi seperti membaca dan nonton film, apapun yang dapat melupakan Anda dari permainan ‘Menunggu’ ini.

Sabar ya, Bunda.

Oleh: Orista V Anggraningtyas

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading