Sukses

Parenting

Persiapkan Diri Untuk Perkembangan Janin

Halo Ladies, bagaimana kondisi kehamilan Anda hari ini? Memasuki minggu ke dua asupan kalori Anda akan perlu sangat diperhatikan karena janin Anda akan mulai tumbuh. Namun meskipun begitu janin Anda masihlah berukuran sangat kecil, atau separuh dari jari Anda.

Janin yang Anda kandung akan memiliki perkembangan yang sangat cepat pada minggu awal ini. Perkembangan janin pada minggu kedua ini akan sangat cepat sehingga banyak menimbulkan beberapa dampak negatif pada Anda.

Disebutkan pada situs tommys.org bahwa ibu yang mengandung pada usia minggu ke dua akan mengalami mudah capek serta naik turunnya emosi yang cukup tinggi. Rasa mudah capek ini dikarenakan tubuh yang mulai beradaptasi dengan kedatangan janin yang juga menyerap asupan kalori yang Anda konsumsi.

Karena itu Ladies, ketika Anda memasuki tahap awal kehamilan, pastikanlah Anda mengkonsumsi segala hal yang memberikan Anda energi lebih untuk menyokong perkembangan buah hati Anda. Namun jangan lupa, pastikan Anda selalu mengkonsumsi makanan sehat dan tidak mengandung banyak zat kimia.

Oleh: Yudha Yanuar A.

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading