Sukses

Parenting

Mulai Hindari Olahraga Berat

Memasuki minggu ke-dua kehamilan ini, bunda mungkin akan dibuat penasaran untuk mengetahui apakah bunda benar-benar hamil atau hanya mengalami keterlambatan menstruasi. Sayangnya, di minggu ke-dua ini Bunda masih belum bisa mengetahui secara pasti.

Seperti yang di lansir dari laman parents.com, setelah memasuki minggu ke-dua, Bunda masih harus menunggu sekitar 4 hari lagi untuk mengetahui perihal kehamilan Bunda. Walaupun Bunda mungkin belum mengetahui secara pasti, tak ada salahnya untuk mempersiapkan diri.

Di minggu kedua ini, Bunda jangan melakukan olahraga berat dulu ya Bun, karena minggu kedua ini kehamilan Bunda masih berada pada masa-masa rawan keguguran. Jika Bunda ingin melakukan olahraga Bunda bisa melakukan gerakan-gerakan ringan saja. Intinya, di minggu kedua ini, Bunda dilarang untuk melakukan aktivitas berat. Dan Jaga kondisi bunda agar tidak kelelahan.

Selain itu, jika Bunda pecinta kopi, Bunda sepertinya harus mengurangi konsumsinya karena kafein sangat tidak baik untuk tubuh Bunda yang sedang hamil. Minggu kedua ini bisa menjadi waktu yang pas untuk Bunda belajar mengurangi konsumsi kafein.

Oleh: Ratna Komala Dewi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading