Sukses

Parenting

Beberapa Gejala Asma Pada Anak Berusia 3-15 Tahun

Asma adalah sebuah penyakit yang menyerang saluran pernapasan. Saluran pernapasan akan menyempit dan menyebabkan dada Anda terasa sesak dan Anda juga akan mengalami kesulitan bernapas. Penyakit jenis ini ternyata banyak sekali diderita oleh orang-orang di seluruh penjuru dunia, termasuk anak-anak. Pernyataan ini didukung oleh fakta yang mengatakan bahwa terdapat kurang lebih 25 juta orang di Amerika Serikat yang mengidap penyakit asma ini dan 7 juta diantaranya adalah anak-anak. Angka ini bahkan memiliki kemungkinan besar untuk bertambah setiap tahunnya.

Jika Anda takut anak-anak Anda terkena penyakit pernapasan yang satu ini, Anda bisa memperhatikan apakah anak-anak Anda menunjukan gejala-gejala asma atau tidak. Gejala-gejala asma yang muncul akan berbeda tergantung pada usia anak-anak Anda. Jika ana Anda berusia 10 tahun misalnya, maka gejala asma yang mungkin dideritanya tidak akan sama dengan anak Anda yang berusia 2 tahun

Seperti yang dijelaskan dalam netdoctor.co.uk, terdapat beberapa gejala asma yang akan muncul pada anak-anak Anda yang berusia 3 hingga 15 tahun tersebut. Gejala-gejala tersebut meliputi
- Terdapat suara pada saat anak-anak Andabernapas
- Batuk berkepanjangan, khususnya pada malam hari
- Anak-anak Anda sering terbangun pada malam hari karena batuk
- Anak-anak Anda tidak memiliki keinginan untuk melakukan kegiatan fisik seperti yang mereka suka lakukan sebelumnya

Oleh: Meilia Hardianti

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading