Ladies, pada saat mengandung akan ada beberapa masalah kesehatan yang bisa menyerang Anda dengan mudahnya, seperti flu. Beberapa ibu takut jika selama masa kehamilan penyakit ini bisa berpengaruh pada kesehatan janin di dalam kandungan. Namun apakah itu benar?
Seperti yang dilansir oleh pregnant.thebump.com, flu adalah singkatan untuk influenza, penyakit pernapasan yang serius. Beberapa orang berpikir flu sebagai pilek pada steroid, dan sementara itu bagaimana pun gejalanya, flu yang parah juga bisa berpotensi kematian.
Gejala pada flu biasanya seperti demam, hidung berair atau tersumbat, sakit tenggorokan, batuk, sakit kepala, kelelahan dan nyeri tubuh. Bahkan beberapa ibu hamil juga bisa mengalami muntah dan diare. Tidak seperti pilek, flu bisa menyerang kapan saja bahkan jika pada pagi hari Anda masih bisa bersantai-santai di sofa dan tertidur, kemudian pada waktu bangun Anda bisa saja terkena flu secara tiba-tiba.
Advertisement
Flu ini menyebar melalui kontak langsung dan melalui udara. Secara kontak bisa terjadi seperti pada saat berjabat tangan dengan seseorang yang mengalami flu dan kemudian Anda menggosok mata atau mulut atau. Selain itu berada di dekat seseorang yang batuk atau bersin bisa menularkan flu melalui udara.
Wanita hamil yang memiliki gejala flu memiliki risiko yang lebih besar dibandingkan perempuan sehat untuk melahirkan bayi dengan berat badan rendah. Ada juga beberapa bukti yang menunjukkan bahwa flu dapat dikaitkan dengan kelahiran prematur. Sebuah demam tinggi selama mengalami flu uga dapat mempengaruhi perkembangan bayi Anda jika Anda masih di trimester pertama.
Oleh: Lucky Kresna Putra
(vem/rsk)