Sukses

Parenting

Terburu-buru? Ini Dia 7 Sarapan Sehat Sekejap Untuk Anak Anda

Kalau anak Anda sedang terburu-buru berangkat sekolah, kemungkinan besar ia tidak mau untuk duduk santai menyantap sarapannya. Ia akan cenderung melihat ke meja makan, melihat ada makanan apa yang bisa dimakan dengan cepat dan berangkat.

Moms sebenarnya tidak perlu menyiapkan sarapan lengkap setiap paginya, apalagi kalau anak sedang terburu-buru. Yang penting adalah anak siap berangkat sekolah dengan asupan energi dan nutrisi yang cukup. Babycenter.com memberikan alternatif sarapan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan gizinya.

1. Granola bars. Makanan yang terbuat dari gandum dan campuran kacang ini kaya akan serat dan sebagai sumber karbohidrat yang baik. Tapi pilih granola bar yang tidak cenderung seperti permen atau mengandung kadar gula yang banyak

2. Roti gandum yang diolesi selai kacang. Gandum mengandung serat sedangkan kacang mengandung protein serta lemak baik.

3. Buah-buahan misalnya apel yang kaya akan serat dan menyegarkan, lalu bisa juga pisang yang kaya akan potasium, sebuah mineral yang akan berkurang saat anak-anak beraktivitas.

4. Smoothie jeruk-pisang. Campuran jus jeruk, yoghurt rendah lemak, dan pisang sudah mengandung karbohidrat, vitamin, mineral dan kalsium.

5. Smoothie berry. Campuran susu rendah lemak dengan pisang dan buah beri-berian seperti stroberi, blueberi dan blackberi sangat kaya akan antioksidan, suatu kandungan yang bermanfaat mencegah kanker.

6. Salad buah. Mungkin Moms bisa menyiapkan salad saat malam harinya, jadi paginya anak bisa tinggal bawa bekal sarapannya.

7. Roti panggang atau waffle. Sebaiknya beri potongan pisang atau buah beri-berian daripada sirup.

Nah, nggak perlu ribet lagi kan.

Oleh: Agit Diyanita

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading