Ladies, hampir setiap Negara mempunyai mitos tentang pernikahan loh, tapi kebenarannya tetap tergantung kepada pemahaman Anda.
Di India banyak sekali mitos tradisional yang berhubungan dengan pernikahan. Mitos ini berkembang dari generasi ke generasi selama beberapa tahun. Beberapa diantaranya terdengar sangat lucu dan tidak masuk akal.
Di bawah ini adalah mitos pernikahan dari India seperti yang dilansir dalam situs hitched.co.
Advertisement
• Jika di pesta pernikahan pengantin melihat kucing hitam, pelangi atau bahkan hujan deras selama prosesi maka mereka akan beruntung.
• Pengantin akan sangat bangga jika membuat baju pernikahannya (Saree) sendiri, tapi di India ini justru akan diartikan sebagai membuat petaka.
• Meminjamkan gaun pengantin (Saree) juga diartikan meminjamkan petaka. Jika orang pada umumnya bahagia dan bangga jika meminjami orang lain, maka di India meminjamkan berarti mengganti nasib.
• Akan dianggap memunda petaka jika menyiramkan susu di gedung pernikahan sebelum dan selama prosesi berlangsung.
• Pengantin dan tujuh wanita yang telah menikah di keluarga mereka harus membuat bola kecil dari biji beras satu minggu sebelum upacara pernikahan berlangsung. Bola beras ini nantinya dikirim ke pihak pengantin laki-laki sebagai isyarat agar dapurnya terus mengepul.
• Pengantin harus selalu memakai giwang di telinganya agar tetap bahagia.
• Jika lilin mati pada waktu prosesi pernikahan maka roh-roh jahat telah mendekat.
• Beberapa keluarga Hindu percaya jika pengantin membawa pisau mulai dia tunangan hingga menikah, maka dia akan dapat melindungi dirinya sendiri.
Orista V Anggraningtyas
(vem/ova)