Sukses

Parenting

8 Hal Yang Harus Dihindari Dalam Pernikahan Menurut Islam Part 1

Siapa sih di antara Ladies sekalian yang tidak ingin memiliki rumah tangga yang sakinah mawaddah wa rohmah? Pasti Ladies semua menginkannya bukan? Nah, agar dapat membangun rumah tangga yang bahagia, berikut adalah hal-hal yang harus anda hindari dalam pernikahan yang dihimpun dari islamnewsroom.com.

• Perilaku yang buruk terhadap suami merupakan salah satu hal buruk yang harus Ladies hindari. Sebab perilaku yang buruk rawan sekali memicu terjadinya keributan dalam rumah tangga. Hindari mengatakan hal-hal buruk yang justru dapat menyakiti hati pasangan anda.

• Mengacuhkan pasangan juga dapat menjadi salah satu penyebab timbulnya masalah dalam rumah tangga. Misalnya saja anda tidak menjawab salam saat suami anda pulang kerja yang dapat menyebabkan suami berpikir anda sedang keluar tanpa pamit. Mendengarkan curhat pasangan juga wajib hukumnya.

• Hindari pula berkata tidak jujur atau berbohong dengan suami anda tercinta. Sebab bukannya cinta yang anda peroleh, namun justru makian dari suami karena anda telah membohonginya. Allah SWT sangat membenci orang yang suka berbohong.

• Jangan sampai sekali-kali anda mengingkari janji yang anda buat apalagi janji dengan pasangan anda. Sekali saja anda mengingkari janji, sulit sekali bagi seseorang untuk mempercayai anda. Lebih lanjut, mengingkari janji juga merupakan tanda-tanda orang munafik.

Simak artikel selanjutnya untuk informasi yang lebih penting.

Lies Nureni

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading