Sukses

Parenting

Kurang Tidur dan Kelahiran Prematur

Halo ladies, seperti yang anda tahu bahwa perilaku anda dalam beraktivitas sehari-hari akan berpengaruh pada kondisi janin anda, namun apakah anda tahu bahwa ada satu hal yang jika anda tidak lakukan secara teratur dapat mempengaruhi buah hati yang anda nanti nantikah? Jawabannya adalah tidur.

Tidur merupakan salah satu aspek terpenting dalam hidup karena saat manusia tertidur, tubuh beristirahat dan juga mencoba mendapatkan kembali kondisi prima saat terbangun. Terutama bagi seorang wanita yang sedang mengandung, tidur menjadi sangatlah penting karena kurangnya tidur dapat memberi dampak negatif. Setidaknya salah satu dampak buruk yang telah terbukti adalah pengaruh wanita yang kurang tidur dengan kelahiran secara prematur.

Ladies, ada hasil penelitian mengejutkan mengenai hubungan antara kondisi tidur seorang wanita hamil dan waktu kelahiran bayi yang diterbitkan pada situs everydayhealth.com. Temuan riset menunjukkan bahwa dengan tidur yang kurang bermutu dan juga kurangnya waktu tidur akan menyebabkan kelahiran si kecil secara prematur.

Jadi ladies, jika anda memasuki masa masa awal kehamilan anda dan tidak dapat tidur akibat pengaruh hormon yang bergejolak, segeralah anda berkonsultasi dengan dokter anda agar mendapat solusi untuk mengatasi kesulitan tidur anda. Karena jika tidak, tidak hanya nanti anda akan sulit saat melahirkan, namun juga masa depan si kecil yang terancam berbagai bahaya dengan kelahiran secara prematur.

Oleh: Yudha Yanuar A.

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading