Sukses

Parenting

Perubahan Pada ASI

Apakah Anda menyadari bahwa telah terjadi perubahan ASI setiap Anda menyusui buah hati Anda? Tak percaya?

Situs breastfeeding.asn.au menjelaskan perihal perubahan ASI tersebut baru-baru ini. Pada masa awal menyusui, ASI memiliki kandungan lemak yang sedikit sehingga dapat membantu mengatasi rasa haus yang dimiliki oleh buah hati Anda.

Semakin sering Anda menyusui buah hati Anda, kandungan lemak pada ASI tersebut akan naik untuk mengatasi rasa lapar anak. Biarkan anak Anda terus merasakan ASI pertamanya sepuas hatinya hingga ia melepaskan puting Anda dengan kemauannya sendiri baru tawarkan ASI Anda kembali jika anak nampak lapar.

Terkadang Anda bisa berganti-ganti payudara saat Anda menyusui anak Anda. anak biasanya akan puas hanya dengan satu sisi payudara Anda, tapi ada juga yang ingin ganti payudara satunya karena mungkin ia merasa perubahan pada ASI Anda.

Dengan membiarkan anak Anda mendapatkan ASI dari kedua payudara Anda, itu berarti Anda dapat memastikan pahwa kedua payudara Anda sama-sama memiliki jumlah ASI yang bagus.

Nah, apakah Anda masih tak percaya bahwa ASI itu dapat berubah? Akan tetapi Anda tak perlu khawatir akan perubahan tersebut karena kandungan nutrisi, vitamin, dan zat besi dalam ASI tak akan pernah berubah dan mampu memenuhi kebutuhan gizi dan mengatasi rasa haus sekaligus lapar pada anak Anda.

Oleh: Atik Ulinuha

(vem/ova)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading