Sukses

Parenting

Saluran ASI yang Tersumbat

ASI yang kurang atau malah terlalu berlimpah jumlahnya yang akhirnya mungkin mengarah pada membengkaknya payudara merupakan sebagian kecil dari masalah menyusui yang kemungkina besar sering dialami oleh para ibu menyusui. Masalah lain yang tak kalah populer di kalangan ibu yang tengah menyusui buah hati mereka adalah masalah penyumbatan pada saluran ASI atau dalam ilmu medis lebih sering dikenal dengan nama plugged ducts.

Plugged ducts merupakan hal yang lumrah terjadi pada wanita pada masa tertentu selama menyusui. Saluran ASI yang tersumbat memunculkan rasa sedikit sakit dan gumppalan kecil yang terasa nyeri pada payudara. Penyumbatan ini tidak diiringi oleh munculnya demam. Penyumbatan saluran ASI terjadi ketika saluran ASI tidak mongering dengan benar dan menjadi bengkak serta merah. Saluran ASI yang tersumbat biasanya hanya terjadi pada salah satu payudara sekalinya itu terjadi.

Yang dapat Anda lakukan ketika Anda mengalami plugged ducts, berdasarkan www.womenshealth.gov, pertama adalah sering-sering menyusui bayi Anda, dua jam sekali paling tidak. Ini akan membantu melancarkan saluran yang tersumbat dan memastikan ASI terus mengalir dengan bebas. Kedua, pijat area di mana penyumbatan terasa, dimulai dari titik di belakang area yang terasa sakit. Gunakan jari-jari Anda dan gerakkan secara melingkar hingga mencapai puting.

Selanjutnta, gunakan handuk hangat untuk mengompres bagian yang terasa sakit. Selain itu, pastikan Anda memperoleh istirahat yang cukup atau bersantailah dengan posisi kaki lebih tinggi untuk mempercepat penyembuhan. Treakhir, gunakan bra yang dapat meyokong payudara Anda tanda membuatnya terjepit. Pertimbangkan pula untuk tidak memakai bra berkawat.

Jika penyumbatan saluran ASI Anda tak kunjung sembuh, segera hubungi dokter atau bidan Anda.

Penulis: Ratih Kristianasari


(vem/sfg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading