Sukses

Parenting

Perawatan yang Diperlukan untuk Cacar Air

Cacar air merupakan penyakit yang memang sering diderita anak-anak. Penyakit ini muncul karena virus herpes yang ada di dalam tubuh anak-anak anda menjadi aktif. Indikasi timbulnya cacar air ini adalah timbulnya ruam di seluruh tubuh anak-anak anda.

Jika pada tubuh anak anda mulai muncul ruam-ruam tersebut, anda harus segera memeriksakan mereka ke dokter untuk mengetahui dengan pasti apakah penyakit yang menyerang anak-anak anda itu memang cacar air atau hanya bagian dari alergi. Jika anak-anak ternyata memang didiagnosis menderita cacar air, terdapat beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk merawat anak-anak anda tersebut seperti yang tertulis dalam patient.co.uk.

Cara perawatan cacar air pada anak-anak yang pertama adalah memberikkan salep yang dapat menghilangkan rasa gatal pada kulit anak anda yang terkena cacar tersebut. Salah satu salep yang direkomendasikan adalah salep Virasoothe. Dahulu juga ada salep yang dapat menghilangkan rasa gatal ini yang bernama salep Celamine. Namun salep ini sudah tidak dianjurkan untuk digunakan lagi karena salep jenis ini membuat kulit kering dan sudah tidak efektif lagi.

Cara yang kedua adalah dengan memberikan anak-anak anda yang terkena cacar sebuah tablet penenang antihistamin. Obat ini direkomendasikan untuk anak berusia lebih dari 1 tahun. Obat ini dapat menyebabkan anak-anak mengantuk. Pada saat anak-anak tidur, mereka tidak akan menggaruk tubuh mereka yang gatal karena cacar air tersebut.

Oleh: Meilia Hardianti

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading