Binatang peliharaan memang bisa menjadi sahabat terbaik anak-anak. Mereka bisa bermain sepuas hati dengan binatang peliharaan mereka sepanjang hari. Anak-anak juga pasti sering mengajak binatang peliharaan mereka berjalan-jalan mengelilingi kompleks perumahan anda atau bahkan mungkin lebih jauh lagi.
Membiarkan anak-anak anda bermain dengan binatang peliharaan mereka mungkin masih bisa dimaklumi. Namun, jangan pernah ijinkan anak-anak anda tidur dengan binatang mereka. Alasannya sangat jelas, karena tidur bersama binatang peliharaan tidaklah sehat.
Alasan tidak sehat saja tentu tidak akan cukup untuk meyakinkan anda untuk menjauhkan anak-anak anda dari binatang peliharaan mereka pada saat mereka tidur. Pastilah anda memerlukan penjelasan lebih lanjut tentang hal tersebut.
Advertisement
Seperti yang dijelaskan dalam parents.com, bulu binatang peliharaan anda beserta ketombe, kulit dan air liurnya bukan merupakan kombinasi yang bagus untuk kesehatan anak-anak anda. Bayangkan saja jika anak-anak anda masih harus berkutat dengan hal-hal tersebut selama mereka tidur. Beberapa jenis penyakit dapat muncul karena hal tersebut.
Salah satu jenis penyakit yang bisa disebabkan oleh binatang peliharaan anak-anak anda adalah alergi. Tanda-tanda anak-anak anda terkena alergi adalah jika mereka bersin-bersin dan juga ingusan tanpa henti selama 3 minggu.
Jika hal ini terjadi, anda harus segera membawa anak-anak anda ke dokter. Alergi memang terdengar sebagai penyakit yang sederhana, tetapi alergi dapat membawa dampak yang lebih besar untuk anak-anak anda. Timbulnya penyakit asma adalah salah satu dampak dari alergi ini.
Oleh : Meilia Hardianti
(vem/sfg)