Apakah anak Anda sering berbicara tak jelas saat ia tidur? Hal tersebut mungkin akan membuat Anda khawatir jika terjadi terus menerus, akan tetapi Anda tidak perlu khawatir karena itu bukanlah hal yang aneh bagi anak-anak. Sekalipun Anda menyuruhnya untuk berhenti, anak Anda tak akan bisa karena mereka tak mengingat apa yang mereka lakukan saat tidur karena ia hanyalah sedang mengigau.
Seperti yang dilansir kidshealth.org, hal yang paling umum dilakukan anak saat mengigau adalah berjalan sambil tidur atau berbicara tak jelas. Tapi tahukah Anda bahwa susah dibangunkan, memAndang kosong, mendadak duduk, dan masih banyak hal lagi juga termasuk mengigau?
Bahkan saat mereka berjalan dengan mata terbuka pun bisa jadi mereka sedang mengigau jika mereka terlihat tidak seperti saat mereka sadar.
Advertisement
Terkadang, saat anak Anda mengigau, mereka bisa saja mendadak tidak bernafas untuk sesaat, ngompol, dan mengalami night terror. Night terror adalah kondisi dimana anak Anda mendadak histeris karena mimpi buruk yang mereka alami setelah tidur selama dua atau tiga jam akan tetapi mereka akan dengan cepat melupakan mimpi apa itu.
Night terror tersebut mungkin akan membuat anak Anda susah untuk beranjak tidur kembali dan akan sangat membutuhkan Anda di sisi mereka untuk membuat mereka merasa aman. Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir karena hal tersebut wajar dan bukan merupakan penyakit yang perlu Anda sembuhkan karena mereka akan hilang dengan sendirinya.
Apakah Anda memiliki anak yang melakukan hal-hal aneh saat tidur selain yang disebutkan di atas?
Oleh: Atik Ulinuha
(vem/sfg)