Sukses

Parenting

Demam Serang Anak Tengah Malam, Apa yang Harus Dilakukan?

Tak ada yang tahu kapan penyakit menyerang. Kadang tiba-tiba saja di tengah malam anak kita terserang demam. Well, jangan panik Ladies, berikut ini Vemale akan coba hadirkan tips pertolongan pertama untuk anak yang mendadak demam.

Yang pertama pastikan si kecil tidak kepanasana Ladies. Anak menangis bisa saja karena ia merasa tak nyaman dengan suhu tubuhnya yang naik. Karena itulah kamu sebaiknya memastikan jika ia tidak kegerahan. Angkat anak dan gendonglah sebentar hingga ia tenang dan tak lagi menangis.

Kamu bisa mengganti pakaian anak dengan yang lebih nyaman dan ringan serta bersih dari keringatnya. Catat pula suhu tubuh anak. Pastikan suhunya masih aman dan tidurkan kembali si kecil. Jika sudah terlalu tinggi, kamu bisa melakukan pertolongan pertama dengan mengompresnya. Setelah suhu tubuhnya turun, keesokan harinya segera bawa ke dokter untuk mendapatkan pertolongan yang tepat.

Satu hal paling penting yang harus dicatat setiap ibu saat anak sakit adalah jangan panik. Jika kamu panik, maka ini akan memperburuk suasana. tarik nafas dalam-dalam dan berpikirlah dengan jernih. Semoga informasi ini bermanfaat untukmu ya Ladies. 

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading