Sukses

Parenting

Berhubungan Intim Saat Menstruasi Ternyata Tetap Bisa Bikin Hamil

Berhubungan intim menjadi aktivitas yang tidak asing lagi bagi pasangan suami istri. Ini bahkan menjadi aktivitas yang wajib dilakukan bersama pasangan demi terciptanya hubungan yang harmonis dan bahagia.

Mengenai hubungan intim, jika aktivitas ini dilakukan saat menstruasi, ini tetap bisa bikin hamil ladies. Dokter kandungan, Karen Brodman di New York, Amerika Serikat mengungkapkan jika siklus menstruasi bisa berpengaruh pada kemungkinan hamil seseorang. Untuk siklus normal menstruasi sendiri antara 24 sampai38 hari.

Karen mengatakan, "Paling sering itu 28 hingga 38 hari. Beberapa wanita punya interval siklus yang sama tiap bulannya. Tapi ada juga yang interval siklusnya kurang bisa diprediksi. Artinya, ovulasi tidak bisa diprediksi."

Jika kamu memiliki siklus menstruasi yang pendek, ovulasi bisa terjadi di hari ke tujuh atau ke delapan. Melansir dari laman Shape.com, jika menstruasi berlangsung lama yakni selama tujuh hari atau lebih, berhubungan di waktu ini tetap bisa membuat kamu hamil. Umumnya, wanita akan berada pada masa subur selama lima atau tujuh hari setelah menstruasi. Jika saat ini terjadi pembuahan, kemungkinan hamil akan sangat besar.

Karen menambahkan, "Jika kamu berhubungan intim menjelang akhir menstruasi dan tidak berovulasi selama beberapa hari, sperma masih bisa hidup di dalam rahim. Tinggal menunggu telur untuk dibuahi dan kehamilan akan terjadi."

Well ladies, berhubungan intim saat menstruasi ternyata juga masih bisa membuat kamu hamil. Jika kamu dan pasangan ingin menunda kehamilan, kamu bisa memakai alat kontrasepsi. Alat kontrasepsi paling mudah didapatkan adalah pil KB atau kondom.
Sumber: Liputan6.com

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading