Sukses

Parenting

Solusi Cerdas untuk Atasi Anak yang Suka Berteriak dan Menangis

Mengajak si kecil jalan-jalan memang menyenangkan. Mengenalkan tempat baru dan mengajarkan anak untuk berinteraksi dengan lingkungannya. Sayangnya tidak semua anak dapat selalu bersikap manis saat berada di tempat umum. Rasa asing dan tidak nyaman akan memicunya untuk bersikap di luar kendali Mom. Berteriak dan menangis sepanjang waktu adalah cara mereka untuk mengungkapkan rasa tidak nyaman.

Nah, bagaimana agar si kecil tetap nyaman saat berada di tempat baru dan asing. Yuk, simak tips berikut ini.

    Berikan Dia Ruang

    Saat anak mulai menangis dan berteriak, berikan ruang untuknya. Jangan panik atau membentaknya, hal ini akan membuatnya semakin berteriak dan merasa tidak nyaman. Biarkan dia menangis. Ajak anak menjauh dari keramaian dan biarkan dia menenangkan diri.

    Alihkan

    Jika si kecil menangis dan berteriak karena menginginkan seseuatu. Mom, dapat memberikan pilihan kepadanya. Jika memang hal yang diinginkan dirasa tidak perlu Mom dapat berkata tegas dan mengatakan tidak pada keinginan anak.

    Jauhi Pemicu Si Kecil Menangis

    Tentu Mom sudah paham penyebab si kecil menangis saat berada di tempat asing. Nah, untuk menghindari si kecil menangis Mom dapat menjauhi penyebab mengapa si kecil menangis. Jika memang si kecil tidak suka dengan keramaian maka hindari mengajaknya ke tempat yang ramai. Mudah bukan?

    Tidak Perlu Kesal

    Tidak peduli sehisteris apa si kecil saat menangis, Mom tidak perlu merasa kesal. Bahkan sampai membentaknya. Tetaplah bersikap tenang. Anak-anak sulit memahami apa yang Mom katakan, maka dengan bersikap kesal justru akan membuatnya semakin emosi dan akan semakin menangis dan berteriak.

    Cobalah untuk Berkompromi

    Si kecil yang mengamuk tanpa sebab memang membuat tidak nyaman. Tapi cobalah untuk berkompromi dengan keadaan. Berkompromi akan membuat dia merasa lebih tenang dan lebih terkendali. Bersikeras dengan keinginan Mom justru akan memperburuk keadaan.

Mom, demikian 5 cara untuk mengatasi anak yang suka menangis dan berteriak. Tidak perlu kasar, cobalah untuk lebih tenang untuk mengatasi hal ini. Selamat bersenang-senang bersama si kecil, Mom.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading