Sukses

Parenting

Gendong Bayi Saat Pipis, Ini Yang Ingin Dibuktikan Annie Nolan

Bisa melahirkan anak dari rahimmu sendiri dan menjadi ibu adalah pengalaman yang mungkin tak semua wanita alami. Dibanding melelahkan, jadi ibu sebenarnya justru jadi hal yang menyenangkan, membuatmu belajar banyak hal dan yang pasti menguatkanmu sebagai wanita.

Sepertinya ini juga yang dirasakan ibu cantik tiga anak bernama Annie Nolan. Kata siapa mengurus anak itu mudah dan sepele? Jadi ibu dan orangtua yang baik untuk anak-anakmu bukanlah hal yang bisa dipandang sebelah mata. Karena ternyata ini adalah pekerjaan tetap, full-time dan non-stop, jika kamu perhatikan sekali lagi.

Annie Nolan baru-baru ini mem-posting foto dalam akun Instagramnya yang menunjukkan ia sedang menggendong anaknya di punggung selagi ia berusaha duduk di kloset untuk buang air kecil.

copyright by instagram.com/uncannyannieblog

Dalam foto tersebut ia mengatakan "Ketika kamu kebelet pipis tapi kamu harus menghabiskan 15 menit untuk memasang gendongan di punggung. Kasihan Delphi. Ia harus mengikutiku bahkan ke kamar mandi."

Secara tidak langsung ia ingin mengatakan, dibanding harus melepaskan gendongan yang ribet dan membiarkan anaknya sendiri, lebih baik ia membawa serta bayinya ke dalam toilet saat buang air kecil. Ini adalah bukti bahwa menjadi orangtua adalah pekerjaan tetap yang membuatmu tak akan bisa lepas tanggung jawab terhadap anakmu.

copyright by instagram.com/uncannyannieblog

Tapi bukannya merasa terbebani, ibu sekaligus blogger dan istri pesepakbola Australia ini justru menikmati menjadi ibu full-time. Dan juga, jadi ibu tak selalu berpenampilan kucel dan pakai daster. Annie membuktikan, ibu tiga anak pun bisa cantik dan merawat tubuhnya dengan baik jika ia mau. Bagaimana dengan kamu sendiri Moms?

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading