Sukses

Parenting

Jangan Pernah Sakiti Hati Si Kecil dengan Kalimat Ini, Mom!

Seringkali Mom mengucapkan sesuatu yang terlihat biasa saja ternyata menyakiti dan melukai perasaan si kecil. Meskipun terlihat cuek, si kecil ternyata memiliki hati yang peka dan lemah. Saat si kecil terluka maka dia akan memendam perasaannya, dan seringkali terjadi si kecil menjadi minder dan tidak percaya diri. Ucapan kasar dan hal negatif akan menyimpulkan trauma baginya. Maka, mom harus berhati-hati dalam bicara agar tidak menyakiti perasaannya.

Mengucapkan kalimat negatif seperti larangan akan membuat si kecil justru melakukannya. Alih-alih dengan harapan dia berhenti melakukannya, yang ada dia akan melakukan larangan yang mom ucapkan. Jika selama ini Mom sering mengucapkan kalimat yang dimulai dengan kata larangan, lebih baik Mom memberikan contoh tindakan yang benar. Si kecil jauh lebih mengerti dan memahami perbuatan daripada contoh.

Saat si kecil menangis jangan terburu-buru membentaknya dan memintanya untuk berhenti. Selalu ada alasan mengapa si kecil, daripada membentaknya cari tahu penyebab dia menangis. Anak kecil menangis bisa disebabkan karena lapar, merasa tidak nyaman hingga merasa sakit. Ingat, meminta si kecil berhenti menangis tidak akan menyelesaikan masalah justru yang ada dia akan merasa semakin tidak nyaman.

Selain itu, jangan pernah mengatakan hal buruk kepada si kecil. Seperti pemalas, bodoh, dan hal negatif lainnya. Kata-kata tersebut justru akan membuat si kecil kehilangan rasa percaya diri. Tidak ada anak yang terlahir bodoh, jadi untuk apa mengatakan hal tersebut kepada si kecil. kalimat negatif akan membuatnya rendah diri dan tidak percaya diri.

Setiap anak memiliki keistimewaan yang berbeda, maka jangan membandingkannya dengan orang lain. Tidak ada yang suka dibandingkan. Setiap anak memiliki cara yang berbeda untuk memaknai hidup. Mereka memiliki cara yang unik untuk berbahagia. Katakan kepada anak tentang hal yang baik jika Mom ingin si kecil memiliki masa depan yang sesuai dengan harapan Mom.

Mendidik anak memang tidak mudah. Anak adalah kertas putih yang polos. Mereka akan menjadi seseorang seperti apa yang ia lihat. Jadi jika Mom ingin si kecil sukses dan bahagia, maka berikan makna bahagia dan sukses itu seperti apa. Bagaimana tertarik untuk mencoba?

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading