Sukses

Parenting

Mengurus Anak Sekaligus Merintis Bisnis di Rumah, Rasanya Itu...

Pilihan untuk bekerja atau merintis bisnis di rumah sambil mengasuh anak kerap jadi alternatif yang aman untuk seorang wanita yang baru punya anak. Jam kerja lebih fleksibel. Selain itu masih selalu bisa dekat anak. Rasanya pilihan itu sungguh ideal, ya Moms.

Tapi mengurus anak sambil mengatur soal bisnis di rumah itu juga bukan hal mudah. Perlu pembagian waktu dan prioritas yang tepat untuk bisa mengerjakan semuanya dengan baik. Suka dukanya pun sangat beragam.

Keuntungan Jadi Work-at-Home-Moms
Ada sejumlah keuntungan yang bisa didapat dengan menjadi work-at-home Moms (ibu yang juga bekerja di rumah). Mulai dari bisa lebih bebas soal mengatur jadwal kerja. Bisa lebih dekat dengan anak di rumah. Tak perlu terlalu sering keluar rumah untuk keperluan kerjaan. Bisa jadi bos untuk sendiri. Hingga bisa memanfaatkan waktu setiap harinya untuk terus berkarya.

Bisa Mengembangkan Potensi di Tengah Kesibukan Mengurus Anak
Berkarya dan berkarier sebenarnya tak ada batasnya. Kita bisa melakukannya di mana pun dan kapan pun. Tapi memang harus bisa benar-benar tahu celah dan peluangnya.

Pastikan dulu kita tahu potensi dan kapasitas diri. Setelah itu, baru coba ciptakan peluang atau ruang untuk bisa berkarya atau berbisnis. Saat ini banyak peluang bisnis yang bisa dilakukan ibu dari rumah. Mulai dari membuat toko online, menjadi penulis lepas, penerjemah, hingga konsultan yang bekerja secara online.

Disiplin dan Manajemen Waktu Jadi Kuncinya
Bekerja di rumah tampak jadi pilihan yang paling ideal. Tapi tantangan dan hambatannya pun tak sedikit. Disiplin diri dan kemampuan manajemen waktu jadi kunci yang paling utama. Susah rasanya untuk bisa sukses dan berhasil berbisnis di rumah sambil mengurus anak jika tak mampu memiliki kedua sikap penting itu.

Bekerja di rumah jelas akan ada banyak godaannya. Mulai dari fokus yang gampang terbagi. Prioritas yang kemudian bisa tumpang tindih. Belum lagi dengan anggapan atau omongan negatif dari orang-orang yang menganggap kita egois karena masih saja bekerja di tengah repotnya mengurus anak.

“Life is not easy for any of us. But what of that? We must have perseverance and above all confidence in ourselves. We must believe that we are gifted for something and that this thing must be attained.”
- Marie Curie

Setiap pilihan yang kita buat pasti ada konsekuensinya, Moms. Mencoba kesibukan merintis bisnis di rumah sambil mengurus anak pastinya bikin capek. Harus bisa membagi waktu, energi, dan prioritas. Asal kita bisa menjalaninya dengan baik, yakin deh hasilnya juga pasti akan baik.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading