Sukses

Parenting

Moms, Kenali Tanda-Tanda Melahirkan Sudah Dekat dan Jangan Panik

Sebagian besar ibu hamil, khususnya yang baru akan memiliki momongan biasanya agak cemas soal mengenali tanda-tanda melahirkan sudah dekat. Kehamilan normal biasanya berlangsung 38 sampai 42 minggu, tapi hanya lima persen bayi yang benar-benar lahir sesuai jadwal.

Saat usia kehamilan sudah memasuki trimester akhir, biasanya kita akan mengalami sejumlah tanda atau gejala akan melahirkan. Hanya saja tak semua wanita paham dan tahu persis tanda-tanda melahirkan sudah dekat. Akibatnya banyak wanita yang malah panik duluan ketika mendapati hal-hal tak biasa saat hamil tua. So, Moms berikut ini sejumlah tanda umum yang bisa jadi patokan Moms akan melahirkan dalam waktu dekat. Let's find out!

    Posisi Bayi "Melorot"

    Seperti yang dilansir oleh newhealthadvisor.com, sekitar dua atau empat minggu sebelum melahirkan, kita akan merasa posisi bayi seakan melorot. Posisi kepala bayi semakin turun ke panggul. Hal ini jugalah yang membuat Moms jadi lebih sering pipis atau buang air kecil.

    Sakit Punggung dan Nyeri/Kram Perut

    Punggung bagian bawah biasanya akan terasa sakit di trimester akhir. Salah satu penyebabnya adalah bobot bayi yang makin berat. Selain itu, Moms juga akan merasakan nyeri atau kram perut yang ringan dan pendek. Kram tersebut disebut kontraksi Braxton Hicks.

    Sendi-Sendi Tubuh Terasa Lebih Lentur

    Tubuh akan memproduksi hormon yang disebut relaksin yang bisa membuat ikatan sendi terasa lebih lunak. Sehingga sendi-sendi tubuh jadi terasa lebih lentur. Ini sebenarnya adalah cara alamiah untuk membuat sendi panggul memberi ruang yang cukup agar bayi lebih mudah keluar.

    Sering Buang Air Besar

    Hormon-hormon yang diproduksi oleh untuk mempermudah proses persalinan juga bisa mempengaruhi sistem pencernaan. Sehingga Moms mungkin akan lebih sering buang air besar atau malah mengalami diare. Cara terbaik untuk mengatasi hal ini adalah dengan minum cukup air putih.

    Ada Kemungkinan Berat Badan Turun

    Di akhir kehamilan, berat badan Moms kemungkinan akan berhenti bertambah atau malah menurun. Tak perlu panik jika hal ini terjadi. Meski berat badan turun karena tubuh semakin aktif dan sering buang air besar, tapi bayi dalam kandungan kemungkinan bobotnya masih akan terus bertambah.

    Mulut Rahim Mulai Membuka

    Karena tubuh Moms sedang menyiapkan diri untuk persalinan, maka mulut rahim pun akan menipis dan mulai membuka. Proses bukaan ini tak akan terjadi dengan cepat tanpa kontraksi. Baiknya untuk segera menghubungi dokter untuk mengetahui apakah Moms sudah akan segera melahirkan atau masih belum.

    Cairan Keputihan Kental

    Beberapa minggu sebelum melahirkan, cairan keputihan yang keluar dari Miss V bisa lebih kental. Mucous plug, kumpulan lendir serviks yang menutup jalan menuju ke rahim dari luar akan lepas dan bentuknya bisa dalam wujud lendir disertai darah atau noda kemerahan/kecokelatan.

    Makin Sering Mengalami Kontraksi

    Kontraksi merupakan salah satu tanda paling jelas Moms akan melahirkan dalam waktu dekat. Kontraksi yang dirasa makin kuat dan sakit serta berlangsung lebih lama dari sebelumnya. Rasa sakitnya tak hilang sekalipun berubah posisi, bisa menjalar dari punggung bagian bawah lalu ke perut bagian bawah, dan bisa juga menjalar sampai ke kaki.

    Ketuban Pecah

    Ketuban pecah atau keluarnya air ketuban bisa jadi tanda Moms akan segera melahirkan. Hanya saja tak semua ibu hamil mengalami ini sebelum tahu dirinya akan melahirkan. Hanya 15-25 persen wanita yang gejala akan melahirkannya diawali dengan pecahnya air ketuban. Keluarnya air ketuban mungkin tak langsung banyak, bisa jadi hanya sebatas rembesan. Ada baiknya untuk segera menghubungi dokter saat mengalami hal ini.

Saat hamil tua, kita memang perlu lebih hati-hati dan menjaga diri. Pastikan juga sudah tahu jadwal atau tanggal perkiraan akan melahirkan. Selain itu, selalu pastikan suami selalu siaga atau sudah menyiapkan kontak yang lengkap untuk dihubungi saat darurat.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading