Sukses

Parenting

Konsumsi Ubi Selama Masa Kehamilan, Ini Manfaatnya Untuk Anda

Ubi atau ketela merupakan salah satu bahan makanan yang mempunyai nutrisi penting bagi kesehatan. Kandungan ubi nutrisi dalam ubi meliputi vitamin A, C, E, betakaroten, magnesium, kalium serta antioksidan. Dengan kandungan nutrisinya yang beragam inilah, maka ubi merupakan salah satu makanan yang terbaik untuk ibu hamil. Seperti dijelaskan dalam laman www.momjunction.com, berikut beberapa manfaat ubi untuk Anda di masa kehamilan. Yuk, simak!

  • Mencukupi Kebutuhan Vitamin A. Selama hamil, Anda memerlukan vitamin A sebanyak 700 mikrogram dalam sehari. Sementara kandungan vitamin A yang ada dalam secangkir ubi jalar yaitu sebanyak 1.922 mikrogram. Hal ini berarti, mengonsumsi satu cangkir ubi akan mampu mencukupi kebutuhan vitamin A harian Anda dan si kecil yang berada dalam kandungan.
  • Mencegah Sembelit. Kandungan serat yang terdapat dalam ubi akan membantu memperlancar kerja sistem pencernaan yang ada di dalam tubuh, sehingga mencegah terjadinya sembelit atau kesusahan dalam buang air besar yang biasa terjadi selama masa kehamilan.
  • Mencegah Anemia. Ubi memiliki kandungan zat besi yang dapat mencegah terjadinya kekurangan darah atau anemia pada ibu hamil. Dengan mengonsumsi ubi, maka Anda akan mengurangi resiko anemia selama masa kehamilan.
  • Meningkatkan Daya Tahan Tubuh. Ubi merupakan sumber prebiotik yang sangat bermanfaat untuk menjaga daya tahan tubuh dari berbagai bahaya dan ancaman penyakit yang rentang menyerang saat Anda hamil. Ubi mengandung serat yang dapat mengubah mikroba yang membentuk antibodi yang dapat menjaga kesehatan bayi selama dalam kandungan ibu sehingga bayi dapat terlahir dengan sehat.

Nah, itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi ubi selama masa kehamilan. Dengan mengetahui manfaat ini, tentu Anda tidak perlu lagi khawatir untuk mengonsumsi ubi selama masa kehamilan Anda ya, Bunda. Semoga bermanfaat.

(vem/ama)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading