Meski masa kehamilan merupakan masa-masa yang menyenangkan, tapi hal ini tidak serta merta menjauhkan ibu hamil dari rasa stress. Sebab, seperti disebutkan dalam laman www.babycentre.co.uk, selama masa kehamilan, ibu hamil cenderung mengalami perubahan emosi, yang seringkali membuat stress.
Meski stress tak akan membawa dampak yang membahayakan, tapi stress dapat mempengaruhi perkembangan bayi dalam kandungan. Nah, agar stress tak berkepanjangan selama kehamilan, yuk coba atasi dengan tips ini, Bunda.
Berkomunikasilah Dengan Bayi Anda
Jangan pernah merasa bahwa Anda sendirian, sebab Anda memiliki calon malaikat kecil yang bisa Anda ajak berkomunikasi. Berkomunikasi dengan bayi dalam kandungan Anda bisa membantu membahagiakan hati dan meredakan stress yang melanda. Meski kedengarannya biasa, namun hal ini adalah pengalaman yang tak akan pernah Anda lupakan.
Manjakan Diri Anda
Tak ada salahnya memanjakan diri Anda selama masa kehamilan. Hal ini akan membantu Anda merasa lebih nyaman dan mengurangi tekanan-tekanan akibat gejolak perasaan selama kehamilan. Anda bisa memanjakan diri Anda dengan pergi ke salon, mengikuti senam hamil dan sebagainya.
Pilihlah Makanan Sehat
Salah satu yang bisa menolong Anda mencegah dan menghindari stress adalah makanan. Hindari gaya hidup yang sembarangan. Pilihlah gaya hidup bersih dan sehat. Ruangan bersih dan sehat serta makanan yang bersih dan sehat. Hal ini akan membantu meningkatkan mood Anda.
Nah, itulah beberapa cara untuk mengatasi stress selama masa kehamilan Anda. Semoga bermanfaat ya!
Advertisement
- Mood Gampang Berubah Saat Hamil, Ini Penyebabnya Bunda
- Atasi Perubahan Mood Saat Hamil dengan Tips Berikut Ini Yuk, Bunda
- Minyak Esensial Bisa Mengatasi Masalah Kesehatan Selama Masa Kehamilan
- Terjadi Pendarahan Saat Hamil Muda, Jangan Panik.. Kenali Penyebabnya, Yuk!
- Mudah Ngompol Selama Kehamilan? Ini Dia Penyebabnya...