Sukses

Parenting

Video Menakjubkan: Aktivitas Bayi Saat Masih di Dalam Kandungan

Sebagai bagian paling berharga dari hidupnya, seorang ibu pasti sudah menanti-nantikan kehadiran sang bayi sejak masih berada dalam kandungan, atau bahkan sejak ia baru menikah. Karena itu, setiap perkembangan si kecil dalam perutnya, sangat besar artinya. Tak jarang para calon orangtua rajin memeriksakan kondisi kandungan sang calon ibu, untuk mengetahui perkembangan si kecil, dengan memanfaatkan teknologi yang tidak pernah berhenti berkembang.

Pernahkah Anda melihat langsung, atau sekedar membayangkan, apa saja yang dilakukan sang bayi saat masih berada dalam kandungan? Mungkin video yang diunggah oleh I-baby berikut ini bisa menjawab pertanyaan Anda tersebut, seperti yang dilansir oleh Goodhousekeeping.com.

Video: copyright youtube.com/I-baby

Peristiwa tersebut dilihat dengan menggunakan teknologi ultrasound scans, yang dapat merekam aktivitas bayi dalam kandungan. Jangankan gerakan-gerakan yang dilakukan si bayi, sebuah senyum kecil yang sempat muncul saja tentu dapat membuat orang tuanya merasa sangat bahagia ya Ladies.

Diawali dengan gambar hitam putih, pasangan Sander van der Laan dan istri melihat perkembangan sang bayi. Berlanjut dengan gambar 3D, dengan bantuan sang dokter, calon ayah dan ibu tersebut dapat melihat aktivitas bayinya dengan teknologi 4D.

Apa yang terekam sungguh menakjubkan. Berawal saat si bayi tidur, lalu ia terbangun dengan wajah sedih, dan si ayah berkata, "Dia menggosok matanya. Dan dia sedih, mungkin dia tidak suka dibangunkan". Dan masih banyak aktivitas menarik lainnya. Bahkan bayi kecil itu bersin. 

Sungguh sangat menarik. Setidaknya sekarang Anda dan saya tahu, aktivitas-aktivitas tersebut juga dilakukan oleh bayi sejak ia dalam kandungan.

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading