Memberikan asi kepada buah hati yang sedang haus, tentu menjadi kewajiban bagi sang ibu. Asi juga merupakan makanan sekaligus minuman alami yang bisa menutrisi tubuh anak. Tidak heran jika ibu yang baik akan selalu berusaha memberikan asi terbaik mereka kepada buah hati. Meskipun begitu, seorang ibu juga harus tahu tempat saat ingin memberikan asi kepada buah hati.
Sangat tidak baik jika di depan umum memberikan asi secara langsung kepada buah hati dan tidak menutup payudara ataupun bayinya. Hal ini bisa saja dianggap suatu hal yang kurang sopan dan mengganggu orang lain di sekitar bahkan bunda bisa menanggung malu. Seperti dilansir dari laman dailymail.co.uk, seorang wanita bernama Gemma Leung harus menanggung malu serta rasa kesal dan marah saat hendak menyusui buah hatinya 8 bulan Ruby Bow di pesawat.
Peristiwa bermula ketika wanita 27 tahun ini sedang melakukan perjalanan dari Valencia, Spanyol untuk pulang ke Fareham, Hampshire, Inggris. Saat melakukan penerbangan bersama pesawat easyJet menuju bandara Gatwick, Inggris, dan ingin memberikan asi kepada buah hati, ia didatangi oleh salah satu awak pesawat untuk tidak memberikan asi kepada putrinya.
Awak pesawat tersebut mengatakan bahwa apa yang dilakukan Leung bisa menyinggung penumpang pesawat lain. Jika ia memang ingin tetap memberikan asinya kepada buah hatinya, ia harus menutup dirinya atau buah hatinya dengan selimut. Aturan ini menjadi suatu yang membuat Leung gelisah dan merasa malu sekaligus rasa kesal dan sangat marah.
Leung mengatakan "Saya tidak percaya apa yang saya dengar. Nasihatnya telah merusak pikiran saya selama di perjalanan. Saya sangat terkejut dengan apa yang dia katakan. Bertahun-tahun saya menggunakan easyJet jika berpergian dan masih kali ini saya mendapatkan masalah. Ini sungguh tidak masuk akal, padahal ini sudah ada di abad 21."
Menurut Leung, pramugari maupun awak pesawat yang telah menegurnya untuk tidak memberikan asi kepada buah hatinya juga tidak meminta maaf dengan apa yang telah mereka sampaikan. Merasa sangat marah dan kecewa, kali ini Leung telah melayangkan surat keluhan kepada easyJet. Pihak perusahaan maskapai penerbangan sendiri mengatakan bahwa wanita tersebut harus menunggu selama 28 hari untuk menerima tanggapan.
Advertisement
Wah, ada-ada saja ya Ladies. Bagaimana menurut Anda tentang hal ini? Agar peristiwa seperti ini tidak terjadi pada diri Anda, pastikan bahwa Anda selalu menerapkan kesopanan terlebih saat ingin menyusui buah hati Anda khususnya di tempat umum. Alangkah baiknya jika Anda tidak menampakkan payudara Anda saat menyusui bayi.