Sukses

Parenting

Berkat Surat Kaleng, Seorang Ayah Menemukan Putrinya

Seorang ayah baru saja menemukan putrinya setelah 27 tahun terpisah berkat surat kaleng yang ia sebarkan secara tak teratur. Adalah Michael Hogben, pria berusia 71 tahun yang berstatus duda mulai menuliskan surat ini semenjak perceraiannya dengan sang istri. Akibat perceraian yang terjadi di tahun 1980 itu, Hogben tak lagi bisa menemui darah daging kesayangannya.

Terhitung semenjak tahun 1986 tak bertemu dengan sang putri, kini Hogben dapat bernafas lega akibat berita yang baru saja ia dapatkan mengenai alamat kediaman putrinya.

Seperti yang dilansir metro.co.uk, surat yang diawali dengan kata maaf ini pun pada akhirnya membuahkan hasil. Dalam suratnya, Hogben membuka kalimat dengan kata maaf seperti berikut ini.

Surat Hogben Untuk Putrinya (c)metro.co.uk

'Maafkan aku Mandy, aku tidak mengetahui nama barumu setelah kamu menikah. Aku telah mencarimu selama bertahun-tahun dan tidak ada yang akan bisa menghentikanku untuk menemukanmu, karena aku sangat mencintaimu dan sudah  kehilangan begitu banyak waktu untuk membuatmu kembali pada ayahmu ini.  Telepon ayahmu jika kau membaca surat ini.'

Surat mengharukan ini telah dilihat oleh masyarakat luas yang memasangnya di Facebook, di mana surat ini telah di 'share' sebanyak 95.000 kali. Surat  ini pun juga mendapat banyak komentar setelah diposting di Twitter.

Dalam wawancaranya kepada Daily Mail, Hogben menegaskan bahwa dirinya sangat mencintai putri satu-satunya itu. "Saya khawatir jika dia berpikir bahwa aku tidak peduli kepadanya, akan tetapi hanya karena kita tidak bisa melihat satu sama lain bukan berarti berarti bahwa saya tidak menyayanginya," ucap Hogben.

Sayang,, pertemuan kedua pasangan ayah dan anak ini tidak dijelaskan lebih lanjut oleh Hogben.

Wah, ternyata tak hanya kasih ibu saja yang tak terhingga kepada anaknya. Dengan adanya kisah ini, kita jadi tahu kan Ladies, bahwa seorang ayah pun juga memiliki rasa sayang yang besar terhadap anaknya. :)

(vem/oem)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading