Sukses

Parenting

Synergy Liquid Chlorophyll, Segala Manfaat Klorofil

Saat kita belajar di sekolah, kita pernah mendengar tentang klorofil atau zat hijau daun. Klorofil digunakan pada tumbuhan untuk melakukan proses fotosintesa. Klorofil berperan dalam metabolisme tumbuhan seperti respirasi dan pertumbuhan tanaman. Klorofil memiliki molekul kimia seperti darah manusia. Darah manusia atom pusatnya berupa zat besi, sedangkan klorofil atom pusatnya berupa magnesium. Klorofil tidak hanya berperan dalam metabolisme tanaman, tapi juga bagi kesehatan manusia. Klorofil sudah diteliti ahli gizi, mereka juga melakukan ekstraksi kandungan enzim dan mineral dalam klorofil. Ekstrak ini digunakan sebagai sumber suplemen kesehatan dengan manfaat yang berlimpah.

Synergy mengeluarkan produk ekstraksi klorofil, bernama Liquid Chlorophyll. Produk ini mengandung ekstrak klorofil yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menghilangkan bau tubuh, membantu membersihkan darah dari kotoran, membersihkan usus. Cara mengkonsumsinya dengan melarutkan satu sendok teh ke dalam satu gelas air. Ada 2 varian untuk produk Liquid Chlorophyll dari Synergy Worldwide yaitu Liquid Chlorophyll (32 oz) dan Liquid Chlorophyll (2 oz).

Liquid Chlorophyll mengandung komposisi :

Chlorophyllins (natrium chlorophyllin tembaga yang diturunkan dari alfalfa) methylparaben, air murni, minyak spearmint (mentha spicata dan cardiaca), dan propylparaben.

(vem/win)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading