Sukses

Parenting

Beranikah Anda Menghadapi Pasangan

Vemale.com- Salah satu faktor paling penting untuk memiliki hubungan nikah yang sukses dan sehat terletak pada bagaimana suami istri berkomunikasi. Untuk memeriksa apakah saat ini, hubungan Anda dan pasangan masih dalam status sehat atau tidak, maka Anda bisa menguji keberanian Anda sendiri untuk mendiskusikan 5 hal yang dipandang paling sensitif untuk dibicarakan berikut ini.

Beranikah Anda minta tambahan foreplay?

Seks terbukti mampu membawa pasangan semakin intim dan dekat satu sama lain. Dan, seiring waktu berjalan, kegiatan ini bisa menjadi sebuah rutinitas belaka, terutama bagi Anda yang sudah menikah lama.

Menghabiskan waktu lebih lama untuk foreplay bisa mempertahankan ketegangan yang dirasakan, dan juga mampu membuat cinta Anda berdua semakin dalam satu sama lain.

Jika pasangan termasuk pribadi yang senang dengan seks kilat(quickies), maka hentikan dia dan mintalah dia untuk memperlambat kecepatannya sehingga Anda bisa menikmati pengalaman sensual itu lebih lagi. [break]

Anda berani mengajak suami untuk mencoba teknik baru?!

Salah satu rahasia mengapa pasangan bisa langgeng adalah karena mereka membiarkan imajinasi mereka mengalir di atas tempat tidur. Pasangan yang sudah merasa benar-benar nyaman dan aman satu sama lain bisa minta dengan bebas kepada pasangannya untuk mencoba teknik baru.

Mungkin hal ini akan terdengar aneh atau terasa janggal pada awalnya apalagi bila imajinasi Anda menuntun pada sebuah teknik yang aneh, namun begitu Anda berani membuka pintu kreativitas di kamar, maka Anda dan pasangan akan mulai terbiasa untuk bersama-sama berpetualang dalam mencari teknik baru.

Apakah Anda berani memastikan bahwa Anda berdua berada dalam perahu yang sama?!

Tidak tahu bagaimana posisi Anda berdua dalam hubungan bisa menjadi masalah besar. Apalagi jika Anda berdua telah tinggal seatap untuk waktu yang cukup lama.

Oleh sebab itu, sangatlah penting bagi pasangan untuk selalu membicarakan hal-hal mendasar dalam berumah tangga, mulai masalah sepele hingga berat, mulai masalah sehari-hari hingga tentang masa depan.

Misalnya, jika Anda baru menikah beberapa tahun, maka sangat penting untuk mendiskusikan apakah Anda berdua ingin segera punya anak atau tidak? Jika Anda harus pindah kerja, apakah pasangan bersedia pindah bersama Anda?

Menyatukan visi dalam perjalanan pernikahan merupakan hal yang sangat penting untuk mengetahui apakah Anda dan pasangan sedang 'berlayar' ke arah yang sama. [break]

Apakah Anda berani menanyakan tentang sejarah seksual suami?!

Membuka diri terutama tubuh Anda pada pasangan memang merupakan pengalaman yang menakjubkan. Namun, Anda harus tahu kepada siapa Anda menyerahkan diri.

Ketika pasangan menolak untuk menceritakan secara detail sejarah kehidupan seks-nya di masa lalu, misalnya apakah ia pernah berhubungan seks dengan wanita lain sebelum menikah dengan Anda, maka katakan dengan tegas padanya bahwa hal itu sangat penting bagi Anda karena menyangkut kesehatan alat reproduksinya (yang akan berpengaruh juga pada alat reproduksi Anda).

Apakah Anda berani menghadapi masalah yang ada?!

Kebanyakan pasangan menjawab berani, namun sayangnya, tak banyak yang benar-benar berani dalam prakteknya. Saat masalah makin pelik, maka masing-masing pasangan cenderung menarik diri dan menolak satu sama lain karena takut untuk terluka lebih dalam. Dengan demikian, maka masalah yang ada bukannya bertambah hilang, melainkan bertambah besar.

Luka yang timbul dari masalah yang ada harus diobati, dan untuk mengobati, maka terkadang luka itu harus dibuka atau diungkit kembali. Jadi, saat masalah timbul, jangan ragu untuk menghadapi dengan cara yang bijak. Datangi suami dengan kerendahan hati, dan dengan kepastian, bahwa tujuan Anda hanya ingin mencari solusi dan bukan menyerang ia secara pribadi/ sengaja mempermalukannya.

Bila Anda berhasil menghadapi 5 isu pelik di atas, maka Anda dan pasangan pasti bisa melewati masalah lain dengan kejujuran dan keberanian.

(shkw/meg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading